My Story Beneath of Hidden Treasure

Post Top Ad

Kamis, 22 Agustus 2013

Tunjukkan Kepedulianmu Dengan Memberi Bersama Tango Hand in Hand

Pernah mendengar ungkapan bahwa “Sebaik-baiknya manusia adalah yang paling bermanfaat bagi sesama”? Ya! Ungkapan ini tentu sudah sangat populer bagi masyarakat Indonesia yang notabene sebagai masyarakat beragama dan menjunjung tinggi nilai-nilai kemanusiaan. Lalu apakah kalimat itu hanya sekedar ungkapan yang kita yakini nilai positifnya tanpa adanya tindakan?
Wujud manfaat terbaik yang dapat kita berikan adalah dengan pemberian. Tidak melulu harus berupa uang, namun kita yakini bahwa pemberian itu bisa memberikan manfaat bagi yang diberi dan tentu saja membuat mereka bahagia.



Mari Kenali Siapa Yang Akan Kamu Beri

Apa kamu pernah memberi pengemis atau pengamen dijalanan karena merasa iba? Namun apakah kamu yakin bahwa mereka adalah orang yang pantas untuk menerima pemberianmu? Sudahkah kamu melihat keadaan rumahnya? Apa yang dimakannya sehari-hari? Dan berapa pendapatannya setiap bulan? Mungkin bagimu hanya hal sepele jika memberi 1000 rupiah dalam 3 kali seminggu pada pengemis yang berbeda-beda jika gaji bulananmu minimal 2juta rupiah, tidak masalah kalau hanya mengeluarkan uang 12ribu setiap bulannya. Tapi pernahkah membayangkan bahwa penghasilan mereka bisa jauh lebih besar daripada penghasilanmu setiap bulan?


 Apakah berarti kita tidak boleh memberi pengemis jalanan?
Bukan! Bukan himbauan untuk tidak memberi mereka, karena memberi adalah hal yang mulia. Tapi alangkah lebih baik bila pemberian kita benar-benar efektif dan tepat sasaran dimanfaatkan untuk orang-orang yang benar-benar membutuhkan? Seperti saudara-saudara kita yang membutuhkan berikut ini :




Nias, adalah sebuah pulau diwilayah barat pulau Sumatra yang bisa dibilang tertinggal dan jauh dari peradaban. Beruntunglah kita yang hidup dipulau Jawa dengan berbagai fasilitas yang serba ada, dan seharusnya kita merasa bersyukur bila membandingkan keadaan mereka yang jauh dari kata makmur.  Keadaan penduduk disana sangat memprihatinkan dengan rumah yang dibangun cuma dari papan, sistem sanitasi yang buruk, dan yang paling mengerikan adalah kekurangan gizi bagi para balita dan anak-anak.

Harapan Baru Penduduk Nias
Secerca harapan hadir dari Tango Social Responsibility melalui program Tango Peduli Gizi Anak Indonesia (TPGAI) yang dijalankan sejak tahun 2010 telah menunjukkan hasil yang sangat signifikan. Lebih dari 95% anak- anak yang mengikuti program di Nias, mengalami kenaikan status gizi gizi baik. 25 keluarga yang mendapatkan program Pemberdayaan Keluarga, anak-anaknya menjadi kini lebih sehat, rumah yang sehat, serta peningkatan pendapatan yang cukup besar.
Kini Tango semakin perhatian dengan Program Tango Hand in Hand with Female Daily. Tango juga ingin mengajak masyarakat, ikut serta, dengan cara yang sederhana, seperti mengumpulkan pakaian, mainan atau buku layak pakai yang akan diserahkan langsung kepada anak- anak Nias. Barang yang terkumpul nantinya akan diserahkan langsung kepada anak- anak Nias dengan disaksikan oleh 4 orang perwakilan komunitas Female Daily pada bulan Oktober mendatang.
Program ini akan berlangsung selama satu bulan hingga 30 Agustus 2013. Jadi kamu masih bisa turut serta membantu sesama. Ayo! ajak teman-teman dan keluargamu untuk mendukung program ini juga ya... Yang jelas bantuan ini gak berupa uang, tapi lebih pada barang-barang yang sudah tidak terpakai namun layak pakai. Nah, Barang- barang yang terkumpul nanti, dapat dikirimkan ke:
 Gd. OT
Lingkar Luar Barat kav. 35- 36, Jakarta Barat
 atau  Female Daily Network
Kemang Raya No. 2, Jakarta Selatan
Jadi, teman-teman.. Belum terlambat untuk kita memberi kesesama. Ayo siapkan pakaian-pakaianmu, buku-bukumu, mainan-mainanmu untuk bisa membuat anak-anak di Nias tersenyum menerimanya, serta bangga memakai dan menggunakannya. Bersama, buat mereka tersenyum dengan cara yang sederhana.

TANGO, HAND IN HAND...
Together, make them smile in simple way






Tidak ada komentar:

Posting Komentar